Kuliah Tamu: Teknologi Digital Pertanian

Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Samudra menyelenggarakan kuliah tamu dengan topik “Transformasi Teknologi Digital dalam Mewujudkan Keberlanjutan Pertanian di Era Globalisasi” yang dipaparkan oleh Dr. Sudrajat, S.Si., M.P., Kaprodi Magister Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM), Rabu, 21/02/2024.

Pemateri memaparkan secara mendalam sejarah perkembangan teknologi dalam sektor pertanian dan pemanfaatan beragam aplikasi teknologi digital seperti penggunaan drone dan kecerdasan buatan yang telah memperbaiki efisiensi dan produktivitas pertanian, serta meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan.

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Samudra yang menghadiri kuliah tamu begitu antusias mendengarkan paparan materi dan terlibat dalam diskusi yang memperkaya pengetahuan tentang peran teknologi digital dalam menjaga keberlanjutan sektor pertanian di masa kini dan masa depan.

Menurut Dr. Sudrajat, integrasi teknologi digital dalam pertanian bukan hanya sekadar suatu pilihan, tetapi sudah menjadi kebutuhan yang mendesak di tengah tantangan global seperti perubahan iklim dan peningkatan populasi.

Koordinator Prodi Pendidikan Geografi Unsam, Faiz ‘Urfan M.Pd., berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk mendukung pemahaman dan inovasi dalam menjawab tantangan masa depan di bidang pertanian. (Tgr)

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts